Menengok 10 Tahun Evolusi Android, dari “Cupcake” Hingga “Pie”


Sistem operasi mobile bikinan Google, Android, pada September lalu genap berusia 10 tahun. Google terus memperbarui OS andalannya itu dengan berbagai peningkatan.

Google selalu diberi julukan berupa nama cemilan manis sesuai huruf yang melambangkan versi Android menurut urutan alfabet, mulai dari Android 1.5 “Cupcake” (Android C) hingga yang tebaru Android 9 “Pie” (Android P).

Semanis apa perkembangannya? Berikut rangkuman singkat evolusi OS Android dari awal kelahirannya, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Digital Trends dan Blog Google, Senin (29/10/2018).

Android 1.0Versi komersial Android pertama kali hadir pada September 2008 di ponsel besutan T-Mobile, G1 (HTC Dream). 

Pada waktu debutnya ini, Android hanya memiliki nomor versi (Android 1.0) tanpa embel-embel nama cemilan.

Tak mau kalah saing dengan iOS (iPhone) yang hadir lebih dulu, Android 1.0 sudah dibekali notifikasi pull-down dan widgets di layar home screen, yang tidak ada pada iOS, serta kehadiran Google Play Store pertama yang waktu itu bernama Android Market.

Android 1.5 Cupcake

Selang setahun kemudian, pada 2008, OS Android baru lahir dengan nama Cupcake (versi 1.5) Di versi inilah nama cemilan manis smulai dipakai. 

Cupcake untuk pertama kalinya menghadirkan on-screen keyboard, menggantikan papan ketik fisik yang sebelumnya dipakai oleh perangkat Android.

Perubahan besar lainnya adalah kemampuan merekam video yang baru ditambahkan di Cupcake. Google turut membuka SDK widget Android sehingga para developer pihak ketiga bisa membuat widget sendiri untuk OS tersebut.

Android 1.6 Donut

Dirasa masih kurang dari segi jaringan dan layar, Google memperbarui Android dnegan nama Donuts (versi 1.6) pada 2009 dengan menghadirkan dukungan untuk jaringan CDMA dan beragam ukuran layar. 

Donuts menandai titik dimana Android sudah bisa disematkan dalam di perangkat dengan beberapa ukuran layar yang berbeda.

Selain itu, untuk memudahkan pengguna dalam menjelajahi antarmuka ponsel, muncul fitur baru berupa search box yang ada dalam home screen.

Android 2.0 Eclair

Versi Android selanjutnya, yang bernama Eclair (versi 2.0), untuk pertama kalinya membawa fitur baru untuk mempermudah pengguna dalam bepergian, yakni Google Map.

Fitur peta yang kelak sangat populer itu datang lengkap dengan turn-by-turn navigation dan panduan suara (voice guidance) yang masih ada hingga sekarang.

Muncul tak lama setelah Donut pada tahun yang sama, Eclair turut menambah dukungan HTML5 di browser, berikut kemampuan untuk memutar video. Lock screen turut dirombak dengan menambahkan fitur swipe to unlock ala iPhone.

Android 2.2 Froyo

Hadir pada 2010, Android Froyo (Frozen Yoghurt, versi 2.2) melakukan debutnya pada ponsel seri Nexus pertama besutan Google, Nexus One.

Froyo kebanyakan memoles fungsi Android yang sudah ada sebelumnya, seperti dukungan homescreen yang bisa ditambahkan hingga 5 buah.

Beberapa peningkatan lain termasuk tambahan, Voice Action, dukungan mobile hot spot dan kunci PIN untuk lock screen, melengkapi pattern lock yang sebelumnya sudah ada di Android.

Android 2.3 Gingerbread

Masih pada 2010, Android Gingerbread (versi 2.3) menambah dukungan kamera depan sehingga pengguna perangkat Android pun kini bisa menjepret selfie yang trennya makin marak.

Di Gingerbread pula, Google mulai memerapkan fitur battery management untuk menginformasikan pengguna soal aplikasi atau fungsi mana yang menguras baterai.

Keyboard Gingerbread turut dipermak dengan warna baru dan peningkatan dukungan multi-touch.

Posting Komentar

2 Komentar

  1. Best Casino | Best Online Casino - Kadangpintar
    Best Online Casino. 메리트 카지노 Best Online Casino. Most kadangpintar popular online casinos, in all หาเงินออนไลน์ countries. Online casinos, sports betting, live casino,

    BalasHapus
  2. Woori Casino Review - Online slots from PlayTech
    Woori https://octcasino.com/ casino is 출장마사지 an online poormansguidetocasinogambling casino gri-go.com that offers games from Playtech. View https://febcasino.com/review/merit-casino/ the latest woori casino review for real money here.

    BalasHapus